Orang orang yang hanya pernah kita temui dalam mimpi, darimana ya datangnya?
Kadang kalo otak lagi ga ada kerjaan bisa iseng bikin teori, ah, mungkin di suatu tempat diluar sana mereka ada beneran sedang bermimpi bertemu saya juga, orang asing buat mereka, dalam mimpinya.
Ah
Tempat-tempat yang hanya pernah kita lewati dalam mimpi, darimana ya datangnya?
Belum pernah lihat, belum pernah lewat, bahkan tidak pernah terbayang sebelumnya, ada betul gak ya.
Uh
Dan terakhir, cerita-cerita yang kita lakoni didalamnya, kenapa, dan untuk apa?
Pernah gak kamu merasa suatu mimpi yang terasa begitu nyata.
Bangun pun perasaan yang tertinggal masih terasa.
Apa itu tanda tanda sakit jiwa ya? GLODAK
Hahahaha
Ih, tapi aku sering.
Kadang bertemu orang yang sama dalam beberapa mimpi. Orang asing, ga pernah bertemu beneran.
Kadang peran jadi pemenang, kadang jadi pecundang.
Kadang hanya jadi penonton, bahkan kadang hanya figuran (LHOO?)..
Iya bener.
Trus, asal semua itu darimana ya?
Tapi pernah baca dimana gitu katanya kalo manusia tidur tanpa bisa bermimpi, lama lama bisa gila.. :)
Kadang hanya menikmati cerita dalam mimpi.
Kadang belajar juga dari mimpi.
Dan kadang yang bikin sebel, penasarannya itu lhoooooooooo
Tentang siapa, kenapa, trus lanjutannya gimana, endingnya kayak apa, argh..
Kadang ketika mengharapkan lanjutannya, gak dapet.
Kadang ga pengen mimpi hal yang sama, eh terulang.
Aneh kan.
Kalo kamu tanya emang mimpi apaan, wah ya lupa sebagian besarnya. Meski dulu pernah ikutan teori mengasah ketajaman otak dengan mencatat mimpi yang kita alami sewaktu bangun pagi sebelum lupa. Dan usaha tersebut tidak berjalan lama, hahaha, moodnya keburu ilang :p
Tapi kadang sampe agak siang pun sisa perasaan yang teralami dalam mimpi semalamnya masih tertinggal dikit2..
Hm, semoga aja bukan jenis penyakit jiwa baru ^^
Gimana denganmu?
Tidak ada komentar:
Posting Komentar